Selasa, 21 Mei 2013

tunggu AKU di puncak mimpi MU

Cerita anak muda dan demam galau itu melandanya malam ini. malam yang ramai kendaraan di depan rumahnya seperti semut mondar-mandir ketika menemukan makanan yang ingin segera dibawanya pulang. dia hanya duduk mematung di samping pintu teras menunggu keramaian hadir di hatinya.

Sejak lulus dari bangku kuliah dia langsung mendapatkan pekerjaan disebuah instansi dengan penghasilan lumayan, itu kerena talentanya yang bagus karena kerjaan bidang itu lah hobinya. tanpa dia sadari bahwa sejak dulu dia tak pernah memikirkan keadaan hatinya, namun entah bagaimana dia bisa semurung itu saat ini apalagi ketika malam tiba terutama ahir pekan. padahal untuk gadis muda seumuran dia dengan karir yang dikatakan cukup sukses hidup damai dengan keluarga yang utuh tanpa tuntutan dari mana pun, membuat banyak orang iri dengan kehidupanya. ataukah mungkin karena ada sesuatu yg menganjal dalam hatinya.Ya memang itu yg sepertinya sedang ia rasakan,  kisah  yang selama ini selalu berkecamuk dalam pikiran. menyukai seseorang dari sejak iya masih menyandang status pelajar SLTA hingga sekarang tak pernah bisa hilang wajah itu. Wajah seorang yang mampu menghipnotis pikiranya, seseorang yang mampu membuatnya setangguh ini tanpa pernah memperhatikan keadaanya yang selalu sendiri.

Sebenarnya pikiran itu lama tak muncul dan berkecamuk dibenaknya, akan tetapi disaat-saat seperti ini lah semua kenangan dan perasaan-perasaan itu mampu merasuk dalam dirinya kembali. Sungguh aneh juga mengapa masih saja ia pertahankan ataukah hanya karena iming-iming yang ia buat sendiri agar ia tetap tegar menjalinya. tapi apa salahnya juga untuk bermimpi dan akan menemukannya di puncak mimpinya lalu hidup bersama dengan bahagia. 

"itulah mengapa ia masih bisa bertahan dalam kegalauan hingga kini, untuk tetap menjalani rutinitasnya sendiri"

#inspirator mb aim khoiriyah

Tidak ada komentar:

Posting Komentar